
Sahabat wava sering merasa nyeri di bagian sendi dan menganggu semua aktivitas? Jangan khawatir, masalah sahabat wava dapat disembuhkan dengan Injeksi Intra Artikular.
Apa itu Injeksi Intra Artikular?
Injeksi Intra Artikular merupakan salah satu metode terapi untuk mengurangi nyeri dan peradangan pada sendi yang bermasalah dengan cara menyuntikkan langsung ke dalam sendi. Suntikan intra-artikular diberikan langsung ke dalam sendi untuk meredakan nyeri atau mengobati berbagai kondisi sendi. Suntikan ini sering digunakan untuk mengatasi nyeri sendi pada lutut, bahu, inggul serta sendi lainnya, seperti pergelangan kaki dan tangan, hingga jari.
Kondisi yang bisa diatasi
- Bursitis
Bursitis adalah peradangan pada bursa, yaitu pelumas dan bantalan di sekitar sendi yang berfungsi mengurangi gesesakan antara tulang dan tendon saat bergerak. Gangguan ini bisa terjadi pada sendi lutut , siku, bahu, dan pinggul. - Tendonitis
Tendon adalah jaringan ikat berserat yang kuat sekaligus lentur sebagai penghubung otot dan tulang. Jika meradang dan membengkak, tendon akan terasa nyeri saat otot digerakkan. - Trigger Points
Titik-titik nyeri pada otot yang terasa seperti benjolan kecil atau simpul tegang. Biasanya terkait dengan myofascial pain syndrome dan dapat menyebabkan nyeri menjalar ke area lain. - Kista Ganglion
Kista ganglion adalah benjolan berisi cairan yang tumbuh di area sendi atau jaringan yang menghubungkan otot dengan tulang (tendon). Benjolan yang berisi cairan ini paling sering tumbuh di pergelangan tangan atau kaki. - Fascitis
Plantar fasciitis merupakan penyakit yang timbul akibat proses peradangan/inflamasi yang timbul pada plantar fascia di bagian telapak kaki, dengan area yang menimbulkan nyeri berasal dari titik pelekatan dengan calcaneus (tulang tumit). - Effusi
Effusi adalah penumpukan cairan yang tidak normal di rongga atau di antara jaringan tubuh. Efusi dapat terjadi di berbagai bagian tubuh, seperti paru-paru, jantung, dan lutut. - Sinovitis
Sinovitis adalah kondisi ketika membran sinovial yang melapisi sendi mengalami peradangan (pembengkakan). Kondisi ini paling sering disebabkan oleh radang sendi (arthritis) dan cedera. Sinovitis perlu ditangani sesegera mungkin karena berisiko menyebabkan kerusakan permanen pada jaringan di dalam sendi yang terdampak. - Artritis dengan inflamasi
Mencakup sekelompok kondisi di mana sistem pertahanan tubuh mulai menyerang jaringan sendi, bukan kuman, virus, dan zat asing lainnya. Hal ini dapat mengakibatkan kekakuan, nyeri, dan kerusakan sendi. - Osteoarthritis
Osteoarthritis adalah peradangan kronis di sendi akibat kerusakan pada tulang rawan. Osteoarthritis adalah jenis arthritis atau radang sendi yang paling sering terjadi. Kondisi ini menyebabkan keluhan, seperti sendi-sendi terasa sakit, kaku, dan bengkak.
Manfaat Injeksi Intra Artikular
Suntikan intra-artikular membantu meredakan nyeri dan kekakuan sendi dengan memberikan obat langsung ke sendi, membantu meminimalkan efek samping sistematik. Ada beberapa manfaat yang ada dalam suntikan injeksi intra artikular
- Mengurangi nyeri
- Mengurangi peradangan
- Meningkatkan mobilitas
- Memulihkan dengan cepat
Jika Anda memiliki keluhan terkait nyeri sendi, segera kunjungi Rumah Sakit Wava Husada, Rumah Sakit di Kepanjen untuk mendapatkan perawatan agar dapat beraktivitas Kembali.
Bahagia Bersama Tanpa Takut Nyeri Sendi!