Mengenal COVID-19
Coronavirus Disease 2019 (COVID-19) | adalah penyakit jenis baru yang belum pernah diidentifikasi sebelumnya pada manusia. Virus penyebab COVID-19 ini dinamakan Sars-CoV-2. Virus corona adalah zoonosis (ditularkan antara hewan dan manusia). Adapun, hewan yang menjadi sumber penularan COVID-19 ini sampai saat ini masih belum diketahui.
Lihat Selengkapnya →Konsultasi Telemedicine
Layanan konsultasi online bersama dokter umum RS Wava Husada. Rencanakan konsultasi anda melalui nomor Whatsapp kami 0812.3238.9760.
Lihat Selengkapnya →Layanan Homecare
Homecare adalah layanan kesehatan yang ditujukan kepada orang yang membutuhkan tindakan medis atau pun non medis dalam rangka pelayanan kesehatan yang dilakukan di rumah pasien. Layanan Homecare yang terdiri dari : Perawatan Ibu dan Bayi, Perawatan Pasien Stroke, Pemeriksaan COVID-19, Paket Vaksinasi Influenza, Paket Pemberian Vitamin, dan Paket Pemeriksaan Lab.
Lihat Selengkapnya →Paket Layanan Covid-19
RT-PCR Sars-Cov-2 (Rp.275.000,-)
Reverse transcription polimerase chain reaction (RT PCR) SARS-CoV-2 adalah pemeriksaan laboratorium molekuler untuk menegakkan diagnosis SARS-CoV-2. Swab test bukan istilah yang tepat, yang betul adalah tes PCR, tepatnya, RT PCR, yaitu pemeriksaan rantai RNA SARS-CoV-2, yang sampelnya diambil dengan cara “swab” (=usap) pada mukosa saluran nafas atas dan/atau bawah.
Lihat Selengkapnya →Rapid Antigen SARS-CoV-2 (Swab Nasofaring) (Rp.90.000,-)
Salah satu pemeriksaan serologi Covid-19 adalah rapid antigen. Pemeriksaan ini mendeteksi antigen yang bahan dasarnya yaitu protein antigenik. Berbeda dengan tes RT PCR (swab), yaitu mendeteksi rantai RNA (asam nukleat gen virus), atau secara tidak langsung mendeteksi virusnya, tujuan rapid antigen adalah identifikasi infeksi aktif SARS-CoV-2 lewat deteksi protein antigenik.
Lihat Selengkapnya →Interleukin 6 (IL-6) (Rp.255.000,-)
Salah satu parameter pemeriksaan laboratorum baru di RS Wava Husada adalah layanan Pemeriksaan Interlukin-6 (IL-6). Dijelaskan oleh Dr. dr. Maimun Zulhaidah Arthamin, M.Kes, Sp.PK(K), Interleukin merupakan protein (sitokin) yang diproduksi oleh sel-sel imun, sel-sel radang untuk regulasi kekebalan tubuh kita. Produksi sitokin akan meningkat pada saat terjadi respon imun terhadap patogen atau penyakit tertentu.
Lihat Selengkapnya →Procalcitonin (PCT) (Rp.450.000,-)
Procalcitonin (PCT) adalah prohormon dari hormon calcitonin, dapat dihasilkan oleh berbagai jenis sel dan banyak organ sebagai respon terhadap rangsangan pro-inflamasi (peradangan).
Lihat Selengkapnya →